TERKINI – Kesebelasan Persatuan Sepak Bola Kota Sukabumi (PERSSI) berhasil lolos ke babak enam belas lanjutan Kompetisi Super Jalapa Liga Tiga Zona Jabar Putaran Kedua Group F. Setelah secara dramatis mengalahkan kesebelasan Bintang Timur dengan Skor 2-1 dalam di Stadion Suryakencana Sukabumi, kemarin.
Pelatih Perssi Kota Sukabumi, Herlan Munandar, mengatakan dengan raihan tiga poin tambahan saat bermain dengan kesebelasan Bintang Timur. Saat ini PERSSI Kota Sukabumi berhasil menjadi juara Group F dengan dua belas poin. “Mudah mudahan saja, di pertandingan selanjutnya para pemasin PERSSI bisa jauh lebih baik lagi,” kata dia kepada Sukabumi Ekspres, kemarin.
Sementara itu, kata Herlan, untuk diposisi kedua diraih oleh kesebelasan Citeureup Raya FC dengan sebelas poin. Setelah sebelumnya menang 2-0 atas Kesebelasan Kabo Mania Bogor.
“Dipastikan PERSSI Kota Sukabumi dan Citeureup FC menjadi wakil Group F di babak enam belas besar. Selain itu, Kesebelasan Bintang Timur Kabupaten Sukabumi juga memiliki peluang maju sebagai posisi tiga terbaik dengan delapan point yang dimilinya, namun masih menunggu hasil pertandingan di group lainnya,” kata dia.
Lanjut Herlan, para pemainnya mampu bermain lepas setelah mendapatkan tekanan di babak pertama. Segala instruksinya dijalankan pemain dengan baik dan berbuah hasil yang manis.
“Adapun di babak 16 besar nanti, pertandingan akan menggunakan sistem home away atau sistem gugur. Dipastikan kita akan merotasi pemain, termasuk menambah beberapa pemain baru untuk menambah daya gedor PERSSI Kota Sukabumi,” kata dia.